3 Jenis Durian Terlezat Yang Perlu Anda Coba

Sejak dulu durian adalah jenis buah yang penuh kontroversi. Respon orang terhadap durian terbagi menjadi dua golongan besar. Golongan yang pertama adalah golongan pencinta durian, golongan ini adalah penikmat buah durian. Dari durian terlezat sampai yang biasa saja pernah mereka coba. Lalu golongan yang lain adalah golongan pembenci buah durian. Golongan ini jangankan mencicipi durian terlezat, dekat dengan buah durian saja sudah merasa terganggu karena aromanya.

Tapi sebenarnya ada satu golongan lain, yaitu orang-orang yang tidak begitu mencintai durian dan tidak pula membencinya.Jika anda termasuk dalam golongan ini ada baiknya anda mencoba beberapa jenis durian terlezat ini. Siapa tahu setelah mencobanya anda akan ketagihan, dan beralih menjadi pencinta durian.

1. Durian Petruk

Durian petruk merupakan buah ikonik dari Jepara, Jawa Tengah. Buah yang sudah dikenal sebagai durian terlezat sejak tahun 80an ini,masih menjadi favorit pencinta durian karena rasanya yang mantap.

Citarasa durian petruk terkenal khas dan unik. Keunikan tersebut yakni rasa setengah manis dan setengah pahit yang dapat dirasakan setiap memakan buahnya. Sensasi tersebut akan membuat mulut anda ketagihan dan ingin mencobanya lagi dan lagi. Aroma buah durian petruk yang harum menyengat juga menjadi salah satu keunggulan lain yang melengkapinya sebagai durian terlezat.

Durian terlezat asal Jepara ini dapat dikenali dari bentuknya yang berbeda dengan durian lokal kebanyakan. Durian lokal biasanya memiliki bentuk oval atau bulat, sedangkan durian petruk berbentuk lonjong. Kulitnya berwarna hijau kekuningan dengan duri kecil dan rapat. Ukuran buahnya juga tidak terlalu besar. Satu buah durian petruk rata-rata hanya memiliki berat 1-2kg.

2. Durian Musang King

Malaysia sebagai salah satu negara penghasil durian terbaik di dunia juga memiliki jenis durian terlezat yang wajib anda coba. Durian musang king atau durian raja kucing merupakan durian unggulan asal Malaysia yang ketenarannya mengalahkan durian montong dari Thailand.

Memiliki citarasa manis, legit dan sedikit pahit sangat cocok dengan lidah penikmat durian Indonesia. Setiap kali memakan buah durian musangking, mulut akan dimanjakan dengan tekstur buah yang lembut seperti mentega yang meleleh di dalam mulut, ditambah aroma alkohol khas durian yang masuk melalui hidung. Membuat sensasi makan durian yang semakin nikmat. Karena sensasi itulah durian terlezat asal Malaysia ini diburu penikmat durian lokal.

Ukuran buah durian terlezat asal malaysia ini tidak terlalu besar, berat rata-rata satu buah hanya sekitar 2 kg saja. Warna kulit durian ini hijau semu kekuningan. Selain itu ciri khas durian musang king adalah garis pembelah durian yang sangat jelas terlihat berpola bentuk bintang pada ujung buahnya. Untuk mendapatkan pohon durian varietas musang king asli, anda bisa mendapatkan dari toko yang jual bibit durian musang king terpercaya, salah satunya bibit durian di bibit buahku. Sudah banyak testimoni yang menyatakan puas dengan pelayanan dan kualitas bibitnya.

3. Durian Raja Udang

Durian raja udang adalah salah satu varietas durian terlezat dari tanah Pontianak, Kalimantan. Disebut durian raja udang karena warna daging buahnya yang kuning kemerahan seperti warna udang rebus.

Untuk mendapatkan durian terlezat, anda harus memakan durian yang baru jatuh dari pohonnya atau belum disimpan. Karena durian raja udang yang disimpan akan mengurangi kelezatan rasanya. Selain itu pilih pohon yang sudah berusia tua. Karena semakin tua pohonnya rasa buah yang dihasilkan juga akan semakin mantap.

Durian terlezat asal Pontianak ini memiliki ukuran sedang, rata-rata berat buahnya antara 2-3kg/buah. Warna kulitnya hijau kecoklatan dengan duri-duri yang pendek. Daging buah durian ini berwarna kuni dengan paduan merah. Berbentuk kecil sehingga biji yang ada di dalamnya juga kecil bahkan mungkin paling kecil jika dibandingkan dengan durian lokal jenis lain.

Walaupun sekarang pohon durian raja udang sudah bisa ditemukan di banyak tempat di Indonesia. Tapi durian raja udang yang menyandang predikat sebagai durian terlezat adalah durian raja udang yang berasal dari Pontianak. Hal ini disebabkan oleh kondisi geografis daerah tersebut yang cocok dengan jenis durian ini. Selain itu, jika anda berkunjung ke Malaysia durian raja udang adalah jenis durian termahal yang dijual di Malaysia.

Sumber : 

https://www.bibitbuahku.com/bibit-tanaman-buah-durian-petruk.htm
https://www.bibitbuahku.com/bibit-tanaman-buah-durian-musang-king.htm
https://www.bibitbuahku.com/bibit-durian-raja-udang.htm