Cara Menanam Bayam yang Sangat Sederhana tapi Berhasil

Siapa yang tak kenal dengan Bayam?, tentu semuanya sangat faham, karena di mana-mana banyak bayam. Tapi sayang ibu-ibu biasanya tiap pagi ke pasar beli bayam buat disayur. Sebetulnya kalau cuman sekedar bayam mestinya gak perlu ke pasar, tinggal cabut di belakang dapur sudah cukup buat sayuran. Bagaimana caranya?, ikuti penjelasan kami di bawah ini semoga nantinya bisa membatu.

Cara Menanam Bayam yang Sangat Sederhana Tapi Berhasil

Untuk menanam bayam yang sangat sederhana buat selingan sayuran itu sangatlah mudah. Tidak perlu lahan yang luas kecuali buat usaha sayuran bayam. Kalau sekedar buat keperluan di rumah kami pikir sebaiknya manfaatkan saja pot bunga di dekat dapur buat nanam bayam. Selain dari untuk hiasan indah dipandang pun ada manfaatnya buat sayuran. Bagaimana caranya?, berikut ini cara yang mudahnya.

Persiapan Lahan

Sebagaimana tadi kami telah sampaikan, ini bukan buat usaha, tapi sekedar buat selingan sayuran. Jadi pertama siapkan lahan dari pot bunga atau buat saja kotak, empat persegi panjang ukuran 50 cm x 100 cm, atau diperkirakan saja sesuai dengan keadaannya, kemudian isi dengan tanah yang gembur secukupnya.

Dan taburi pupuk kandang di atasnya. Dan bila diperlukan tambahkan pupuk organik. Setelah itu tanah disiram air seperlunya, dan kasih pasir siring di atas tanah tersebut lalu diamkan dua sampai tiga hari.

Persiapan benih bayam

Untuk benih bayam  ini yang paling gampang beli saja di toko pertanian yang biasa menyediakan berbagai bibit-bibitan. Beli saja satu kantong plastik yang sudah dikemas, itu saja sudah bisa untuk ditanam berkali-kali dalam satu lahan.

Penebaran benih bayam

Benih bayam itu sangat lembut, langsung saja ditebarkan dengan menggunakan tangan atau menggunakan ayakan biar rata. Sebisa mungkin penebarannya harus rata tujuannya biar tumbuhnya nanti tidak terlalu tumpang tindih. Karena kalau terlalu padat tumbuhnya juga kurang baik. Setelah benih ditebarkan lihat pertumbuhannya setelah 2 minggu, jika terlihat ada penumpukan maka cabut biar aga jarang. Lakukan penyiraman secara teratur pagi dan sore hari, jangan disiram pada waktu tengah hari apalagi pas panasnya mata hari. Selanjutnya tinggal menunggu untuk dipanen sendiri seperlunya. Demikian Materi ini kami sampaikan semoga manfaat.

Kunjungi: https://www.tanam.co.id/